Tuesday, October 21, 2014

Polemik Klaim Ronggeng Gunung


Seni Tari Ronggeng Gunung. Foto: Ist/Net

Ketua Paguyuban Seni Kabupaten Pangandaran, Cucu Gumilar, mengatakan, walaupun ada daerah lain yang sering mementaskan tarian Ronggeng Gunung, itu sah sah saja. Bahkan, semakin banyak seniman dari daerah luar Pangandaran mengembangkan seni tersebut akan semakin melestarikan serta mempertahankan sebuah budaya bangsa.

Namun, lanjut Cucu, apabila Ronggeng Gunung diklaim oleh Kabupaten Ciamis sebagai budaya aslinya, tentunya masyarakat Pangandaran tidak akan terima. Karena tarian tersebut awal mulanya berkembang di daerah Pangandaran.

“Bukti sejarah menguatkan bahwa titik awal munculnya Ronggeng Gunung berasal dari daerah Padaherang. Dan itu sudah diakui oleh sejumlah sejarawan,” ungkapnya, kepada HR, pekan lalu.

Cucu menambahkan, ketika Kecamatan Padaherang masih bagian dari Kabupaten Ciamis, memang sah-sah saja apabila Ronggeng Gunung disebut sebagai budaya asli Ciamis. Namun, setelah Padaherang sudah menjadi bagian Kabupaten Pangandaran, secara otomatis klaim Ciamis terhadap Ronggeng Gunung harus dilepaskan.

“Artinya, Kabupaten Ciamis harus merelakan seni tari Ronggeng Gunung menjadi bagian dari budaya asli Kabupaten Pangandaran. Hal itu tentunya sudah didukung oleh alasan logis yang merunut dari sejaran awal munculnya seni tari tersebut,” ujarnya. (Ntang/Koran-HR)

Sumber : Harapan Rakyat

No comments:

Post a Comment